Rabu, 24 Februari 2010

Jalan Hidupku!

Alhamdulillah hari ini kulewati dengan baik, walaupun masih banyak yang kurang. Kemarin malam, aku bersama teman-temanku pergi ke Banjarmasin untuk mendengarkan tausyiah tentang peringatan Maulid Baginda Nabi Besar Muhammad SAW, sebagai pembicaranya adalah Habib Al-Kaaf dari Tegal Jawa Barat. Intinya, beliau berpesan, agar kita selalu mengingat akan Nabi Muhammad, bukan hanya di ingat namun ditanamkan dalam hati akan rasa cinta kita kepada Junjungan Nabi Besar Muhammad SAW. Menjadikan Nabi sebagai Idola, beliau merupakan sumber suri tauladan yang paling baik dari pada sekalian makhluk.


Setelah mendengarkan ceramah beliau, aku mulai tersentak. Berpikir sejenak, betapa bodohnya aku selama ini, mengidolakan artis bahkan seorang wanita, tapi mengapa aku melupakan seseorang yang paling Mulia dari pada sekalian makhluk, yaitu Rasulullah. Bodoh diriku, semoga Allah mengampuni ku, dan menunjukkan aku ke jalan yang benar. Mulai malam tadi, aku mulai menghimpunkan keyakinanku, bahwa yang patut menjadi idola, patut dicintai adalah Nabi Muhammad SAW........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar